IHSG Kembali Turun

Written By Unknown on Tuesday, March 5, 2013 | 5:14 PM


JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI) Selasa (5/3/2013) ditutup di level 4.751,7 atau terpangkas 9,76 poin (0,2 persen). Penurunan ini sebagai imbas dari indeks regional dan global.


IHSG hari ini sempat melaju di posisi tertinggi di level 4.779,55 (naik 18 poin), namun akhirnya tidak mampu bertahan di zona hijau dan kembali ke zona merah.


Sebanyak 163 emiten saham naik, 245 saham turun, 100 saham stagnan dan 126 emiten saham tidak diperdagangkan.  Adapun transaksi di BEI mencapai Rp 5,046 triliun.


Sektor yang mengalami penurunan yaitu sektor keuangan yang turun 0,75 persen, sektor perdagangan  melemah 0,13 persen dan industri dasar turun tipis 0,09 persen. Sedangkan sektor industri lainnya naik antara lain properti naik 1,27 persen, infrastruktur  meningkat 0,78 persen, konsumer naik 0,66 persen dan manufaktur bertambah 0,42 persen.


Saham-saham yang menjadi top gainers antara lain ICBP naik 4,8 persen, PGAS (4,6 persen), BSDE (3,9 persen), INDY (1,3 persen), LSIP (1,2 persen) dan BBTN (1,2 persen).


Sementara saham-saham yang menjadi top losers antara lain BDMN turun 4,8 persen, BBRI (2,3 persen), BHIT (1,9 persen), BBCA (1,9 persen), MNCN (1,8 persen), KLBF (1,5 persen) dan BUMI (1,3 persen).






Editor :


Erlangga Djumena









Anda sedang membaca artikel tentang

IHSG Kembali Turun

Dengan url

http://blogerstour.blogspot.com/2013/03/ihsg-kembali-turun.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

IHSG Kembali Turun

namun jangan lupa untuk meletakkan link

IHSG Kembali Turun

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger