Saat Diperiksa, Mario Banyak Membantah

Written By Unknown on Friday, July 26, 2013 | 5:59 PM





JAKARTA, KOMPAS.com - Pengacara Mario C Bernardo, tersangka kasus dugaan pemberian hadiah atau janji terhadap penyelenggara negara, banyak membantah saat diperiksa penyisik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ia ditangkap KPK dalam operasi tangkap tangan (OTT), Kamis (26/7/2013). Mario ditangkap karena diduga memberikan uang kepada pegawai Mahkamah Agung, Djodi Supratman.

"Keduanya sama-sama memberi keterangan dalam proses pemeriksaan. Tapi MCB lebih banyak membantah," ujar Johan, dalam jumpa pers, di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan.

Saat ditangkap KPK, Djodi membawa tas cokelat berisi uang senilai Rp 78 juta. Ia ditangkap saat mengendarai ojek motor di sekitar Monas, Jakarta Pusat. Tak hanya itu, KPK juga menemukan uang senilai Rp 50 juta di rumah Djodi.

"Bersamaan dengan itu juga disita barang bukti berupa uang Rp 50 juta dan Rp 78 juta. Itu masih sementara," tambah Johan.

Mario diduga melanggar pasal 5 ayat 1 huruf a atau pasal 13 UU No 31 tahun 1999 sebagaimana telah diubah dalam UU No 20 tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHP.

Sementara, Djodi diduga melanggar pasal 5 ayat 2 atau pasal 11 UU No 31 tahun 1999 sebagaimana telah diubah dalam UU No 20 tahun 2001 tentanf Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.




Editor : Inggried Dwi Wedhaswary


















Anda sedang membaca artikel tentang

Saat Diperiksa, Mario Banyak Membantah

Dengan url

http://blogerstour.blogspot.com/2013/07/saat-diperiksa-mario-banyak-membantah.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Saat Diperiksa, Mario Banyak Membantah

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Saat Diperiksa, Mario Banyak Membantah

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger