Priyo: Muratara Layak Jadi Kabupaten

Written By Unknown on Wednesday, May 1, 2013 | 5:59 PM





Priyo: Muratara Layak Jadi Kabupaten





Penulis : Sandro Gatra | Rabu, 1 Mei 2013 | 17:40 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Priyo Budi Santoso berharap pemerintah tidak menghalangi proses pemekaran untuk membentuk Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Sumatera Selatan. Pasalnya, kata Priyo, DPR menilai Muratara memang layak menjadi kabupaten.


Priyo menjelaskan, DPR cenderung menyetujui pemekaran tersebut lantaran sudah memenuhi syarat. "Tapi Kementerian Dalam Negeri masih keberatan dengan beberapa alasan," kata Priyo di Gedung Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (1/5/2013).


Jika melihat kerusuhan di Lubuk Linggau, kata Priyo, seharusnya pemerintah lebih arif. DPR, kata dia, akan mengesahkan pemekaran tersebut dalam masa sidang selanjutnya jika pemerintah setuju.


Seperti diberitakan, bentrokan warga dengan polisi terjadi di Desa Muara Rumpit. Bentrokan dipicu ketidakpuasan warga karena pemekaran ditolak. Akibatnya, empat warga tewas dan sembilan warga lainnya terluka. Dari pihak kepolisian, sekitar 10 polisi terluka.


Dua kantor kepolisian di Muara Rupit dan Karang Dapo, berikut sejumlah kendaraan juga dibakar massa. Warga juga memblokade jalan lintas timur sumatera di Kilometer 72 dan sejumlah akses ke desa.


Pemekaran Kabupaten Muratara sudah digagas sejak 2007. Keinginan pemekaran itu disebut didukung tujuh kecamatan yang ingin melepaskan diri dari Kabupaten Musi Rawas. Gubernur Sumsel Alex Noerdin menjanjikan untuk memfasilitasi pembentukan Muratara.

















Anda sedang membaca artikel tentang

Priyo: Muratara Layak Jadi Kabupaten

Dengan url

http://blogerstour.blogspot.com/2013/05/priyo-muratara-layak-jadi-kabupaten.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Priyo: Muratara Layak Jadi Kabupaten

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Priyo: Muratara Layak Jadi Kabupaten

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger