Wakil DPRD: Selesaikan JLNT, Baru Audit!

Written By Unknown on Monday, April 22, 2013 | 5:16 PM





Wakil DPRD: Selesaikan JLNT, Baru Audit!





Penulis : Kurnia Sari Aziza | Senin, 22 April 2013 | 17:14 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com - Pemprov DKI Jakarta diminta menyelesaikan proyek Jalan Layang Non Tol (JLNT) Kampung Melayu-Tanah Abang yang sudah 90 persen pengerjaannya. Setelah selesai, baru proyek tersebut diaudit.


Wakil Ketua DPRD DKI Sayogo Hendrosubroto mengatakan, Wakil Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama harus mempunyai alasan kuat jika menghentikan proyek tersebut. Sebab, pengerjaannya tinggal 10 persen.


"Di satu sisi keputusan Pak Ahok ada benarnya. Mungkin dulu tendernya dilihat tidak beres. Tetapi bukan berarti ketidakberesan anggaran ditimpakan pada proses pembangunan yang tinggal 10 persen selesai," kata Sayogo di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (22/4/2013).


Audit oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atau Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) yang diusulkan oleh Basuki sebelum melanjutkan kembali pengerjaan itu, kata Sayogo, akan memakan waktu yang sangat lama. Menurutnya, jangan karena ada kecurigaan, kepentingan masyarakat Ibu Kota menjadi terabaikan.


"Audit anggaran terhadap proses pembangunan yang sudah selesai 90 persen pasti lama. Oleh karena itu, lebih baik selesaikan saja dulu, baru diaudit," ujar Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tersebut.


Alokasi anggaran pembangunan jalan layang tersebut juga telah dimasukkan dalam APBD DKI 2013 yaitu, pembangunan jalan layang paket KH Mas Mansyur Rp 64 miliar, paket Casablanca Rp 2 miliar, paket Jalan Prof Dr Satrio Rp 21,5 miliar, anggaran pembangunan ramp on (tanjakan) ramp off (turunan) barat Rp 1,5 miliar dan ramp on off timur Rp 12,5 miliar. Total untuk penyelesaian pembangunan JLNT Kampung Melayu-Tanah Abang mencapai Rp 101,5 miliar.


Namun, Pemprov DKI belum mengajukan surat permohonan perpanjangan multiyears ke DPRD DKI. "Segera usulkan surat perpanjangan multiyears kepada kami karena anggaran sudah ada dalam APBD tahun ini," kata Sayogo.






Editor :


Ana Shofiana Syatiri














Anda sedang membaca artikel tentang

Wakil DPRD: Selesaikan JLNT, Baru Audit!

Dengan url

http://blogerstour.blogspot.com/2013/04/wakil-dprd-selesaikan-jlnt-baru-audit.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Wakil DPRD: Selesaikan JLNT, Baru Audit!

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Wakil DPRD: Selesaikan JLNT, Baru Audit!

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger