Gerindra Tak Percaya Isu Kudeta Presiden

Written By Unknown on Wednesday, March 20, 2013 | 5:59 PM





Gerindra Tak Percaya Isu Kudeta Presiden





Penulis : Sabrina Asril | Rabu, 20 Maret 2013 | 17:35 WIB













Kompas.com/SABRINA ASRIL


Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta M Taufik (kiri) dan Ketua Umum Partai Gerindra Suhardi (kanan).




TERKAIT:





JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Gerindra tak percaya ada upaya untuk menjatuhkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebelum Pemilu 2014. Ketua Umum Gerindra Suhardi menduga ada pihak yang sengaja menggulirkan wacana itu untuk merangkul sejumlah kelompok.


"Kami di partai tidak pernah berpikir itu, jadi kami tidak terlalu percaya. Walau mungkin ada orang yang mencoba memunculkan isu-isu itu tetapi saya harap mereka yang diajak jangan sampai ikut-ikutan lah," ujar Suhardi di Kompleks Parlemen, Rabu (20/3/2013). Dia berharap agar negara yang sedang dalam kondisi kritis ini tidak diperparah dengan tindakan-tindakan yang inkonstitusional. "Ini akhirnya bukan tambah baik setiap periode malah makin turun kualitasnya, makin menurun kemampuan dan kekayaan kita," kata Suhardi.


Sebelumnya , Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Letnan Jenderal Marciano Norman mengatakan akan ada aksi unjuk rasa di Jakarta pada Senin (25/3/2013). Aksi unjuk rasa itu, kata Marciano, akan menuntut Presiden Susilo Bambang Yudhoyono turun dari Jabatannya.


Pekan lalu, Presiden SBY juga mengundang mantan Komandan Komando Pasukan Khusus (Kopassus) Prabowo Subianto dan tujuh jenderal TNI lainnya. Seluruh tamu SBY itu sepakat mengatakan akan mendukung pemerintahan hingga akhir masa pemerintahannya tanpa ada gonjang-ganjing politik.


Presiden juga sempat meminta kepada para elite politik dan kelompok-kelompok tertentu agar jangan keluar jalur demokrasi. Presiden juga meminta kepada mereka agar jangan ada upaya untuk membuat pemerintahan terguncang. "Saya hanya berharap kepada para elite politik dan kelompok-kelompok tertentu tetaplah berada dalam koridor demokrasi. Itu sah. Tetapi kalau lebih dari itu, apalagi kalau lebih dari sebuah rencana untuk membuat gonjang-ganjingnya negara kita, untuk membuat pemerintah tidak bisa bekerja, saya khawatir ini justru akan menyusahkan rakyat kita," kata Presiden.






Editor :


Palupi Annisa Auliani















Anda sedang membaca artikel tentang

Gerindra Tak Percaya Isu Kudeta Presiden

Dengan url

http://blogerstour.blogspot.com/2013/03/gerindra-tak-percaya-isu-kudeta-presiden.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Gerindra Tak Percaya Isu Kudeta Presiden

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Gerindra Tak Percaya Isu Kudeta Presiden

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger